Kopda Muchsin Khan Dampingi Polri Tinjau Pos Penyekatan Exit Tol Balai Raja

Kopda Muchsin Khan Dampingi Polri Tinjau Pos Penyekatan Exit Tol Balai Raja

Duri, Detak60.com - Dalam rangka penyekatan transportasi arus balik mudik di perbatasan Kabupaten dan Kota terutama di pintu exit tol Balai Raja Kecamatan Pinggir. Babinsa Koramil 04/Mandau melakukan peninjauan dan mendampingi pihak Polri di pos Balai Raja bersama instansi terkait.

Penyekatan kendaraan yang melintasi pintu exit tol balai raja kecamatan Pinggir, pada Senin (17/5/21).

Pemeriksaan kendaraan-kendaraan yang melintasi disimpang bangko tersebut yang mana saat melintas akan mudik maka disuruh putar balik.

Selain itu juga Pemeriksaan dan cek protokol kesehatan bagi masyarakat pengguna jalan, serta Penerapan 4 M (Memakai Masker, Mencuci tangan, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan. Tak luput juga Pemeriksaan Surat kesehatan, SIKM, juga memutar balek kendaraan, bagi para pemudik lokal maupun luar kota yg tidak mempunyai kepentingan yang Urgent atau Mendesak.

Petugas gabungan terdiri dari TNI 3 orang, Polri 7 orang, Sat Pol PP 2 orang, Dishub, 2 orang, BPBD 2 Orang, Kesehatan 2 orang. Petugas gabungam tersebut menegakan aturan yang berlaku yang telah di keluarkan oleh pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran covid 19. ***


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar