Tameng Adat LAMR Bathin Solapan, Apresiasi Polres Bengkalis Ungkap 8,2 Kg Narkoba

Panglima Hulubalang Tameng Adat LAMR Bathin Solapan, Depi Rusdianto

BATHIN SOLAPAN, Detak60.com -  Keberhasilan dan Pencapaian yang maksimal tentunya berkat kerja sama dan kerja keras seluruh lapisan masyarakat dan Kepolisian Resort Bengkalis.

Hal itu juga ditunjukkan oleh Polres Bengkalis melalui Sat Res Narkotika Polres Bengkalis dalam pengungkapan terhadap yang namanya narkotika di wilayah Hukum Polres Bengkalis.

Hal tersebut disampaikan dalam press release Polres Bengkalis, Kamis (04/04/2024) di halaman Mapolres Bengkalis oleh Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro beserta jajaran dan tamu undangan saat pemusnahan Barang Bukti Narkotika. 

Tameng Adat LAMR Bathin Solapan dibawah pimpinan Panglima Perdana Datuk Munawar Rosidin dan Pangliman Hulubalang Datuk Depi Rusdianto, Jumat (05/04/2024) mengapresiasi atas kerja keras dan kerja sama dalam memberantas narkoba. 

"Kita sangat mendukung dan memberikan apresiasi atas kerja keras dan kerja sama Polres Bengkalis dibawan pimpinan Bapak Kapolre Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro yang telah melakukan pemberantasan narkoba. Hal tersebut terlihat saat pemusnhan Barang Bukti sebanyak lebih kurang 8,2 Kilogram serta pengungkapan terhadap 2 kilogram narkoba jenis sabu-sabu. Ini sudah sangat jelas menyelamatkan generasi penerus bangsa dengan yang penyalah gunaan narkotika, "terang Panglima Perdana Datuk Munawar Rosidin melalui Panglima Hulubalang Datuk Depi Rusdianto. 

Pemusnahan barang bukti narkoba di Halaman Mapolres Bengkalis juga dihadiri oleh Muspida Kabupaten Bengkalis yang sama-sama menyaksikan pemusnahan tersebut. 

"Mewakili masyarakat serta seluruh jajaran Tameng Adat LAMR Bathin Solapan mengucapakn terima kasih telah menyelamatkan generasi bangsa dan juga telah menyelamatkan Bangsa Indonesa dari Darurat Narkoba. Kami sangat mendukung atas kinerja polres Bengkalis melalui Sat Narkoba Polres Bengkalis, "tutupnya. ***
 


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar