Galeri Foto

Belajar Penyusunan RAPBD, DPRD Solok Sambangi DPRD Pekanbaru

Pekanbaru,Detak60.com-- Dinilai sangat baik, DPRD Kabupaten Solok ingin mengetahui kisi-kisi penyusunan RAPBD Kota Pekanbaru ke DPRD Kota Pekanbaru.

Kunjungan DPRD Kabupaten Solok tersebut dalam rangka studi banding untuk penyusunan APBD tahun 2020 dan juga berbagi informasi tentang Kota Pekanbaru.

Reinaldo Gusmal selaku Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok mengatakan, kunjungan tersebut guna meminta

"Karena kita tahu kota Pekanbaru lagi giat membangun, jadi kami dari DPRD Kabupaten Solok mau mencontoh dan meminta kisi-kisinya ke kota Pekanbaru dalam bagaimana meningkatkan PAD," kata Reinaldo Gusmal.

Politisi PAN tersebut menambahkan bahwa dari hasil diskusi dengan DPRD Kota Pekanbaru, ada hal menarik mengenai peningkatan pajak. 

"Dari hasil diskusi yang bisa kita bawa ke Solok mengenai pajak, pajak rumah makan. Kalau di Solok sudah ada ditetapkan namun belum tersentuh," ujar Wakil Ketua DPRD Solok.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok berharap hasil kunjugan ini bisa diterapkan. "Mungkin setelah hasil rujukan ini bisa diterapkan di kabupaten Solok dan kita bisa mencari jalan keluar untuk bisa dijalankan," harapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri yang menerima kunjungan tersebut mengatakan, bahwa kunjungan kerja kali ini merupakan kunjungan kerja perdana di DPRD kota Pekanbaru pasca disahkannya susunan alat kelengkapan dewan (AKD) DPRD Pekanbaru. 

"Kedatang mereka bertujuan untuk sharing informasi tentang penyusunan APBD 2020 karena Pekanbaru telah lebih dahulu melakukan pengesahan APBD 2020 pada bulan September oleh anggota dewan periode lama."

"Pada intinya kita sampaikan tadi, bahwa semua penyusunan harus melalui aturan yang berlaku, serta tidak boleh keluar dari mekanisme yang berlaku. Selain itu, hubungan kerjasama antar pihak legislatif dan eksekutif juga harus dijalin dengan baik. Kita juga berencana, akan melakukan kerjasama dengan Kabupaten Solok terkait harga dan  pasokan sembako di Pekanbaru," ungkap Tengku Azwendi Fajri.**