Kunjungan ke Konsulat Malaysia, Misharti Harap Bersinergi Membangun Riau

Riau, Detak60.com-- Guna meningkatkan hubungan dan kerjasama dengan Malaysia,  Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD)  RI dapil Riau,  Dr Misharti SAg MSi melakukan kunjungan ke Kantor Konsulat Malaysia,  Senin (9/3/2020) di Jalan Jenderal Sudirman,  Pekanbaru 

Kunjungan tersebut,  dalam rangka menjalin silahturahmi dan juga membahas terkait kerjasama bilateral yang ada diantara dua negara Indonesia-Malaysia. Dikatakan Misharti, dengan pertemuan tersebut, dirinya sangat senang dapat berkenalan dan bersilaturrahmi dengan konsul Malaysia, Ibu Wan Nurshima Wan Jusoh. 

"Sebagai salah satu delegasi yang ada di Riau kita berkunjung kesini untuk bersilaturahmi dan juga membahas kerjasama yang ada diantara Indonesia dan Malaysia.  Selain itu kita hadir kesini juga dalam rangka memenuhi undangan Konsulat Malaysia,  Puan Shima untuk membahas program yang ada, " cakap Misharti setelah melakukan pertemuan bersama Konsulat Malaysia 

Misharti menjelaskan,  kunjungannya itu juga dalam upaya meningkatkan kerjasama dalam bersinergi untuk membangun Provinsi Riau yang kita cintai ini.  Selain itu, kita juga harus memiliki hubungan baik bersama mitra-mitra yang ada.

"Alhamdulillah pada pemilu yang lalu saya diberikan amanah untuk menjadi wakil masyarakat di DPD RI. Dengan itu,  tadi kita juga memperkenalkan terkait DPD RI serta tugas dan fungsinya, " tutur Senator berparas anggun itu

Sejauh ini,  sebagai negeri yang serumpun,  Provinsi Riau memiliki hubungan kerjasama yang baik bersama Malaysia.  Hubungan kerjasama yang ada itu,  kita harapkan dapat terus berjalan dan meningkat dalam upaya membangun Riau lebih baik. 

"Riau dan Malaysia merupakan daerah yang memiliki persamaan budaya melayu. Selain itu kita juga mempunyai hubungan bilateral dibidang politik,  ideologi,  ekonomi,  pertahanan dan lainnya.  Dengan demikian,  kita berharap semoga kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dalam rangka meningkatkan ekonomi dan pembangunan di Provinsi Riau, " cetusnya 

Saat ini,  lanjut Misharti,  tidak dipungkiri bahwa begitu banyak warga negara Indonesia yang berada di Malaysia baik dalam rangka menuntut ilmu maupun untuk bekerja disana.  Dengan demikian,  saya mengharapkan adanya perlindungan untuk WNI yang ada di sana.

"Dengan banyaknya WNI yang menuntut ilmu dan juga bekerja di Malaysia,  kita meminta kepada pemerintah Malaysia untuk menjamin keselamatan WNI selama disana, " ucapnya

"Selain itu,  untuk bidang pendidikan kita juga membahas bagaimana kerjasama yang terjalin untuk meningkatkan mutu pendidikan baik itu berupa pertukaran pelajar maupun beasiswa, " pungkasnya

Pertemuan tersebut,  diakhiri dengan pertukaran cenderamata dari kedua belah pihak dan juga poto bersama serta komitmen untuk bersama-sama terus bersinergi dalam menjalankan hubungan bilateral yang telah lama terjalin.


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar