Ratusan Warga Pelko Duri Halal bi Halal, Jaga Kekompakan, Jalin Sinergi dengan Pemkab

Ratusan Warga Pelko Duri Halal bi Halal, Jaga Kekompakan, Jalin Sinergi dengan Pemkab

DURI, Detak60.com - Pengurus Persatuan Keluarga Payakumbuh dan Limapuluh Kota (Pelko) Duri menggelar acara halal bi halal, Ahad (28/4/2024). Acara tersebut berlangsung di Gedung Pelko Jalan Seroja, Kelurahan Pematang Pudu, Duri. Seratusan warga, pemuka masyarakat, dan sejumlah undangan hadir dalam acara itu. Termasuk Lurah Pematang Pudu diwakili Seklur Hazaizi SSTP dan Suci sang istri, serta ketua RW dan RT setempat. Meski tak bisa hadir, dua Pembina Pelko yakni anggota DPRD Riau Hj Mira Roza SH dan suaminya anggota DPRD Bengkalis terpilih H Misno, tetap memberi dukungan untuk kelancaran kegiatan ini. 

Dalam sambutannya mewakili Lurah, Sekretaris Kelurahan Pematang Pudu, Hazaizi mengapresiasi keberadaan dan kiprah Pelko. Menurutnya, sebagai wadah berhimpun warga asal Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota yang ada di daerah ini, Pelko memiliki peran penting. Karena itu dia berharap persatuan dan kekompakan yang telah terjalin selama ini terus dijaga. Kiprah keluarga besar Pelko dalam mendukung program pemerintah daerah pun sangat dia harapkan. 

Keberadaan Pelko sebagai wadah pemersatu warga Duri dan sekitar yang berasal dari Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota juga ditegaskan Ketua Pelko Duri, H Erizaldi SH dalam sambutannya. Menurut dia, kepengurusan Pelko di daerah ini telah dirintis sejak tahun 1968 silam. “Sesuai petuah ‘di mana bumi dipijak di sana langit dijunjung’, Pelko pun siap bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mendukung program pembangunan di Kabupaten Bengkalis,” tegasnya. 

Erizaldi juga memberi apresiasi khusus kepada panitia penyelenggara halal bi halal yang dikomandoi Syafril Imardi beserta tim serta ibu-ibu Bundo Kanduang Pelko. Menurut dia, persiapan acara sepertinya biasa-biasa saja, namun hasilnya luar biasa. “Ketua panitia dan tim pantas kita beri aplus,” imbuhnya tentang HBH plus peringatan Hari Kartini Pelko tahun ini yang mengusung tema ‘dengan terjalinnya silaturrahim, habis gelap terbitlah terang’. 

Senada dengan Erizaldi, Pembina Pelko Dr HM Agung pun turut menyebut peran sentral Pelko sebagai wadah pemersatu warga asal Payakumbuh dan Limapuluh Kota yang berada di wilayah ini. “Untuk seterusnya, mari kita jaga persatuan dan kekompakan ini,” pintanya. Agung juga mengajak keluarga besar Pelko mendukung program Pemkab Bengkalis untuk kemajuan daerah demi kepentingan rakyat banyak. 

Penceramah halal bi halal, Ustadz Arnel Petroy Lubis Lc turut menekankan betapa pentingnya persatuan, kekompakan, dan keharusan manjalin hubungan silaturrahim antar sesama, khususnya di kalangan warga Pelko. Ustadz Lubis juga menyebut jasa almarhum Ketua Pelko Duri H Desembrial yang meninggal dunia 24 Januari 2024 lewat. Menurutnya, jasa almarhum untuk organisasi ini tak bisa dihargai dengan materi. Semoga almarhum ditempatkan Allah pada maqam terpuji. 

Sejumlah tokoh masyarakat Pelko turut berbaur dalam acara halal bi halal yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban ini. Antara lain penasehat Pelko H Ramilus, H Yulizar Uyun, Ketua Bundo Kanduang Pelko Hj Fauziah SPd, Bundo Elmawati, ketua GM Pelko Erman Satria, Ketua Panitia Syafril Imardi dan lain-lain. Kegiatan yang berlangsung dari pagi hingga sore ini diwarnai pula dengan acara makan siang bersama. 

Ketua Pelko H Erizaldi mengaku puas melihat suasana kekompakan antara warga dan pengurus dalam halal bi halal ini. Apatah lagi, pada sesi santap siangnya ada hidangan 1000 sambal. Artinya, setiap warga Pelko yang hadir membawa nasi dan lauk pauknya dari rumah masing-masing. “Beragam menu masakan tradisional khas Payakumbuh dan Limapuluh Kota terhidang di atas meja. Ada pongek situjuah, gulai siput, gulai kincuang dan sebagainya,” ucap Erizaldi. 

Hiburan musik diiringi tembang kedaerahan seperti lagu Payokumbuah dan lain-lain menambah semarak suasana menjelang penutupan. Ibu-ibu Bundo Kanduang Pelko juga membuat acara khusus pencabutan undian door prize di penghujung kegiatan. “Acara door prize ini dari ibu-ibu dan khusus untuk ibu-ibu Bundo Kanduang Pelko. Ibu Seklur sengaja didaulat panitia untuk menyerahkan hadiah kepada yang beruntung,” kata Erizaldi lagi. *


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar