Kampanye di Kecamatan Langgam

Zukri Beri Solusi Atas Keluhan Warga Kampung Bupati Harris

Calon Bupati Pelalawan Zukri, Bersama Warga Desa Langkan - Langgam

PELALAWAN, detak60.com - Calon Bupati Pelalawan nomor urut 02 H.Zukri Misran menyampaikan visi,misi serta program kerja ke beberapa lokasi kampanye dialogis yang ada di Kecamatan Langgam, Minggu (1/11/20).

Ada keluhan serta harapan masyarakat yang disampaikan kepada Zukri. Seperti pertemuan di Dusun Muara Sako, masyarakat mempertanyakan kejelasan tanah ulayat. Kemudian banjir tahunan yang menerpa, dan keinginan menjadi Desa adat.

Zukri memaparkan solusi perihal agraria sudah masuk dalam agenda besarnya bersama Nasarudin, kelak diamanahkan masyarakat Pelalawan pada Pilkada serentak 9 Desember 2020.

"Kitan akan legalisasi lahan pemukiman masyarakat, karena bagaimana bisa pembangunan dilakukan jika status lahannya saja belum jelas. Untuk muara sako ini kita rancang menjadi kampung adat. Bisa saja ini sebagai percontohan kampung adat yang masyarakatnya sejahtera. Sebab muara sako ini daerah yang kaya," papar Zukri.

Pertemuan lainnya seperti di Desa Langkan, masyarakat yang hadir mengadu kepada Zukri soal tenaga kerja. Dari penuturan mereka, masih banyak warga tempatan yang belum dapat pekerjaan, dan sistem rekrutmen perusahaan besar yang ada disekitar Desa, banyak memakai pola jalur 'orang dalam'. Pada kesempatan itu Zukri menjawab dengan mengenalkan aplikasi Klik Zukri yang dapat di download di playstore.

"Buat anak, saudara dan kerabat kita yang belum bekerja silahkan daftar di aplikasi tersebut. Nanti ketika zukri-nasar jadi bupati dan wakil bupati, orang-orang yang sudah mendaftar di aplikasi itu akan diprioritaskan untuk mendapatkan kerja," kata Zukri.

Pada pertemuan berbeda, seperti di Desa Padang Luas, kemudian Desa Segati kilometer 48 dan 53. Zukri menyampaikan, program melayani masyarakat salah satunya dengan wujud kemudahan warga untuk mengurus kartu identitas dan administrasi penduduk lainnya.

Dengan tetap mengenalkan aplikasi Klik Zukri, masyarakat yang ingin mengurus di catatan sipil kelak tak perlu repot lagi jauh-jauh ke Kota. Cukup daftar di aplikasi, nanti mobil pelayanan Dari Dinas akan datang ke desa atau kampung masing-masing. Disanalah segala urusan seperti perekaman KTP dan lainnya dilakukan. Setelah jadi, kartu yang diurus tersebut juga akan diantarkan langsung ke rumah waga.

"Program lain untuk kesejahteraan petani bersama zukri-nasar, yakni bantuan pupuk gratis selama 5 tahun. Lalu bantuan alat replanting kebun, bahkan bibit sawit dan pinang juga akan diberikan pemkab. Maka dari itu ayo sama-sama kita wujudkan program ini dengan kompak pilih nomor urut dua," tandasnya. (Nof)


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar