Hadiri Rapat Kordinasi Pembentukan Posko PPKM, Danramil 03/Mandau Berpesan Tetap Protkes

Hadiri Rapat Kordinasi Pembentukan Posko PPKM, Danramil 03/Mandau Berpesan Tetap Protkes

Duri, Detak60.com - Menjelang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis kembali melaksanakan rapat kordinasi untuk pembuatan posko-posko yang menjadi titik keramaian masyarakat.

Danramil 03/Bengkalis Kapten Arh. Jemirianto kepada awak media, Rabu (16/2/2022) membenarkan bahwa sedang melaksanakan rapat kordinasi untuk menangani penanganan covid 19 di wilayah kecamatan Mandau sesuai anjuran pemerintah.

"Dalam rapat kordinasi penanganan covid 19 tersebut Forkopimcam Mandau akan melaksanakan pembentukan posko PPKM, penyemprotan secara berkala, menyiapkan tempat isolasi terpadu, percepatan Vaksin kepada masyarakat, serta menghimbau kepada masyarakat di tempat-tempat keramaian seperti pasar, pusat perbelanjaan, rumah ibadah, serta tempat lainnya, "ujar Kapten Arh. Jemirianto.

Rapat kordinasi yang diikuti oleh Camat Mandau Riki Rihardi yang mewakili, Kapolsek Mandau Kompol Indra Lukman yang mewakili, serta beberapa kepala UPT-UPT di wilayah Mandau.

"Mari kita patuhi protokol kesehatan demi menjaga kesehatan kita semua dan demi kebaikan kita semua, "tutupnya. ***


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar