Baksos Polres Dumai Berbagi, Serahkan 5 Ton Beras dan 363 Paket Sembako

Baksos Dumai Berbagi, Serahkan 5 Ton Beras dan 363 Paket Sembako

Dumai, Detak60.com - Unsur Pimpinan Daerah Kota Dumai yang terdiri dari Walikota Dumai H. Faisal, SKM, MARS dan Kapolres Dumai AKBL Mohammad Kholidi, SIK beserta jajaran kembali melaksanakan kegiatan Jumat berkah.



Kegiatan jumat (10/9/21) berkah ini dimana berpusat di kantor Mapolres Dumai untuk pelepasan rombongan berbagi jumat berkah tersebut.

Penyerahan secara simbolis bantuan tersebut dilaksanakan oleh Walikota Dumai H. Faisal kepada  Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, Jumat (10/9/21) di halaman Kantor Mapolres Dumai.

"Adapun Bantuan Sosial Diperuntukkan Kepada Masyarakat Kota Dumai Yang Kurang Mampu Dan Masyarakat Terkena Dampak Covid-19 Diwilayah Kota Dumai Dengan Jumlah 5 Ton Beras & 363 Paket Sembako Yang Akan Diberikan Secara Bertahap, "ujar Walikota Dumai didamping Kapolres Dumai.



Tampak hadir dalam kegiatan sosial tersebut Wakapolres Dumai Kompol Sanny Handityo, SH, SIK, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek Jajaran Polres Dumai, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Dumai Yuda Pratama Putra, Ketua Solidarity Community 234 Korwil Riau M. Mufarizal, Ketua KNPI Provinsi Riau Fuad Santoso, Ketua Solidarity Community 234 Kota Dumai & Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Dumai Rendi Firdaus, Ketua KNPI Kota Dumai Rian Al Faroq, S.T, Perwakilan Para Donatur Bakti Sosial Dumai Berbagi Yakni PT. Pertamina RU II Dumai, BRI Cabang Dumai, Bank Mandiri Area Dumai, PT. Energi Unggul Perkasa, PT. KLK, Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Dumai, Sat Lantas Polres Dumai, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), KNPI Kota Dumai, Solidarity Community 234 Kota Dumai & Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Dumai.



Usai menyerahkan secara simbolis, dengan menggunakan sepeda motor rods dua berupa Vespa warna kuning dan warna merah, Walikota Dumai H. Faisal beserta Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, Beserta Rombongan Dilanjutkan Dengan Menghadiri Gerakan 1.000 Vaksin Tahap 1 & 2 Di Gedung Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Dumai Jalan Puteri Tujuh Kelurahan Teluk Binjai Kecamatan Dumai Timur.

Kegiatan berakhir sekira pukul 11.30 WIB dengan situasi Aman, Lancar, Tertib Serta Disiplin Menerapkan Protokol Kesehatan Cegah Covid-19. ***


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar