Ke Tanah Putih, Bupati dan Wakil Bupati Rohil Tinjau 3 Wilayah Terdampak Abrasi

Rohil, Detak60.com-- Hari pertama kerja menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong dan H Sulaiman SS MH melakukan peninjauan terhadap beberapa permasalahan sosial ditengah masyarakat dengan tutun langsung ke lapangan.

Afrizal Sintong dan wakilnya H Sulaiman SS MH meninjau tiga titik wilayah terdampak abrasi di Kelurahan Sedinginan, Tanah Putih.

Adapun tiga titik jalan rusak yang ditinjau Bupati dan Wabup Rohil tersebut bersama rombongan yaitu di Jalan Lintas Sedinginan-Teluk Mega, di Jalan Simpang SMPN 1 dan terakhir di Jalan Bukit Tuan Syekh.

Turut hadir sejumlah pejabat terkait di lingkungan Pemkab Rohil, serta dari kelurahan setempat. Di sela peninjauan itu, Afrizal Sintong menegaskan kepada PUPR Rohil untuk segera melakukan perbaikan. 

"Saya minta segera diperbaiki karena jalan ini merupakan akses masyarakat menuju ke berbagai daerah," kata bupati.

nanti lama dilakukan perbaikan, maka tidak menutup kemungkinan kerusakan jalan itu akan melebar yang berakibat sama sekali nanti tidak bisa dilalui.

 Sehingga diperkirakan jauh lebih baik memperbaikinya dengan waktu cepat sekarang ini daripada menunggu lama, akibatnya kerusakan bisa bertambah parah. "Intinya saya minta segera dilakukan perbaikan," katanya.(net/kas)


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar