Hadiri Sosialisasi Penertiban, Danramil 04/Mandau Turut Serta Ikuti Sosialisasi

Hadiri Sosialisasi Penertiban, Danramil 04/Mandau Turut Serta Ikuti Sosialisasi

BATHIN SOLAPAN, DETAK60.COM - Rencana akan dilakukannya penertiba terhadap bangunan-bangunan liar yang ada di seputaran perkantor Kantor Camat Bathin Solapan, Bengkalis, Riau. 

Forkopimcam Bathin Solapan melaksanakan rapat sosialisasi rencanan penertiban bangunan ilegal di Gedung aula kantor Desa Sebangar, Rabu (13/1/2021). 

Hadir dalam rapat sosialisasi tersebut, Camat Bathin Solapan selaku pimpinan kecamatan, Danramil 04/Mandau Kapten ARH. H. Sitorus serta bersama masyarakat seputaran lingkungan yang akan terkena dampak. 

"Dalam rapat tersebut kami selaku Koramil 04/Mandau menghadiri dan melakukan pemantauan agar tidak ada gangguan dari pihak manapun. Saat rapat sosialisasi penertiban berlangsung aman, tertib dan lancar hingga rapat usai, "ujar Kapten ARH. H. Sitorus. 

Turut hadir juga Kapolsek Mandau yang diwakili oleh Kanit Shabara, Humas Chevron, Kasi Trantib, Kasi PMD, Kepala Desa Sebangar, Kepala Desa Boncah Mahang, Masyarakat yang bertempat tinggal di depan kantor Camat yang baru tepatnya di kilometer 14 Desa Sebangar. ***


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar