Peltu Jefri Dian Himbau Protokol Kesehatan di Tempat Keramaian Labersa Waterpark

Peltu Jefri Dian Himbau Protokol Kesehatan di Tempat Keramaian Labersa Waterpark

MANDAU, DETAK60.COM - Dalam melaksanakan penegakan pendisplinan Kesehatan di tempat-tempat keramaian, Anggota Koramil 04/Mandau Kodim 0303/Bengkalis melaksanakan pendisplinan kesehatan. 

Hal ini disampaikan Danramil 04/Mandau Kapten ARH. H. Sitorus melalui anggota Babinsa Peltu Jefri Dian, Ahad (1/11/2020). 

Pelaksanaan pendisplinan kesehatan ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19 di tempat-tempat keramaian seperti di Labersa Waterpark Harationica Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Riau. 

"Dalam penerapan kesehatan ini setiap pengunjung wajib menggunakan masker serta mencuci tangan saat masuk ke Labersa. Tak luput juga setiap pengunjung untuk selalu menjaga jarak antara pengunjung lainnya, "ujar Peltu Jefri Dian. 

Penegakan displin kesehatan ini yang mana saat ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19 yang ada di wilayah Kecamatan Mandau. ***


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar