TMMD 108, Mudahkan Petani Angkut Hasil Pertanian

Jalan parit medan yang dikerjakan secara gotong royong antara TNI dan masyarakat Desa Api-api

Bandar Laksamana, Detak60.com - Danramil 07/ Bukit Batu Kapten Inf. Tarman Sugianto, S.Sos bersama 7 Babinsa dan 10 masyarakat setempat melaksanakan TMMD Semenisasi di Jalan Parit Medan, Desa Api-Api Kecamatan Bandar Laksamana, Kabupaten Bengkalis, Riau, Selasa (14/7/20). 

"TMMD Semenisasi sasaran ke 1 di Desa Api-Api dengan Ukuran 150 Meter dengan 3 Meter memasuki hari ke 15, "terang Danramil. 

Bersama Masyarakat dan anggota TNI AD terlihat bahu membahu bekerja sama untuk membangun ruas jalan tersebut.

Kapten Tarman, menyampaikan, "Pelaksanaan kegiatan TMMD ini juga bisa kita jadikan ajang untuk memperat hubungan kerjasama gotong royong TNI dan Masyarakat sehingga terwujudnya Kemanunggalan TNI bersama Rakyat, "ungkapnya. 

Rudi RT 04 RW 08 warga Desa Api-Api mengatakan.

"Pembangunan jalan Parit Medan, sangat membantu masyarakat khususnya untuk menunjang perekonomian rakyat, dengan di bangun jalan ini kami berterima kasih kepada Kodim 0303/Bengkalis sebagai penyelenggara TMMD ke108, "tuturnya. 

Masih tambahnya, "masyarakat di Desa Api-Api yang mayoritas bermata pencaharian Petani, dengan di bangun Jalan Parit Medan sangat terbantu. Karena dengan adanya pembangunan jalan tersebut sangat membantu memperlancar tanportasi, sebelum ada pembangunan jalan kami harus bersusah payah ketika mengangkut hasil panen kelapa sawit, apalagi ketika hari hujan jalan gambut menuju perkebunan licin dan aktivitas pun terganggu, "ujarnya. ***

 


[Ikuti Detak60.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar