Serda Rosdianto Sosialisasi Penggunaan Masker Kepada Masyarakat


Dibaca: 970 kali 
Kamis, 04 Juni 2020 - 11:42:54 WIB
Serda Rosdianto Sosialisasi Penggunaan Masker Kepada Masyarakat Serda Rosdianto saat melakukan sosialisasi penggunaan masker kepads masyarakat yang beraktifikas di luar rumah.

Duri, Detak60.com - Untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid 19 di wilayah kota Duri, Anggota Koramil 04/Mandau Kodim 0303/Bengkalis, Serda Rosdianto melakukan sosialisasi cara penggunaan masker kepada masyarakat Kelurahan Duri Timur Kecamatan Mandau, Bengkalis, Riau. 

Hal ini disampaikan Oleh Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf. Lizardo Gumay S.H, M.M melalui Danramil 04/Mandau Kapten Arh. H. Sitorus Kamis (4/6/20).

"Sosialisasi penggunaan masker ini diberikan kepada masyarakat agar terhindar dari Penyebaran Covid 19. Masyarakat harus wajib menjaga diri agar terhindar dari penyebaran covid 19, terutama pada saat melaksanakan kegiatan diluar rumah. Jenis apa pun maskernya jika digunakan dengan benar dapat mencegah penyebaran wabah virus, "terang Serda Rosdianto. 

Sosialisasi penggunaan masker yang dilakukan agar memutuskan mata rantai covid 19 terutama bagi masyarakat yang sering melaksanakan aktivitas di luar. 

"Selain menggunakan masker tetap menjaga kesehatan, konsumsi vitamin serta istirhat yang cukup, "tutup Serda Rosdianto. ***