Korban Meninggal Dunia di Tempat, Berikut Kronologis Kepolisian Resort Bengkalis

Alami Kecelakaan Sesama Sepeda Motor, Pengendara Motor Tergilas Truk


Dibaca: 1292 kali 
Ahad, 14 Maret 2021 - 03:10:12 WIB
Alami Kecelakaan Sesama Sepeda Motor, Pengendara Motor Tergilas Truk Korban pengendara sepeda motor yang meninggal dunia di tempat setelah sebelumnya mengalami kecelakaan sesama sepeda motor

DURI, DETAK60.COM - Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang menelan korban jiwa meninggal dunia terjadi di jalan lintas Duri menuju simpang bangko.

Korban yang menggunakan sepeda motor meregang nyawa setelah sebelumnya mengalami kecelakaan juga dengan sesama sepeda motor.

Sebelumnya video lakalantas yang tersebar melalui media sosial Whats app, Sabtu (13/3/21), dimana terlihat korban yang dalam kondisi tergilas ban dump truk tronton sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Video yang dengan cepat tersebar luas menyebutkan bahwa lokasi kejadian tak jauh dari simpang 125 Duri, Bengkalis.

Saat dikonfirmasi melalui Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Khairul Hidayat melalui Kanit Lakalantas Polres Bengkalis Iptu Yopi, Sabtu (13/3/21) malam sekitar pukul 21.00 WIB membenarkan bahwa ada kecelakaan yang menelan korban jiwa.

"Memang benar bang (wartawan,red) ada lakalantas. Anggota masih di lapangan untuk evakusasi korban serta mengamankan lokasi dan meminta keterangan sejumlah saksi yang melihat kejadian tersebut, "terang Iptu Yopi.

Tak berselang lama untuk kronologis kecelakaan pun diterima awak media dengan menyebutkan, telah terjadi Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan 1 unit sepeda motor merk Honda Revo BM 4972 DAC yang dikendarai oleh UA berboncengan dengan F dengan 1 unit sepeda motor merk Honda Beat BM 3955 DAC yang dikendarai oleh AFP berboncengan dengan A,  serta  1 Unit Mobil Dump Truck BM 9299 MU dikemudikan oleh DS.

Waktu kejadian musibah pada Sabtu (13/3/21) sekitar pukul 21.00 WIB. Berlokasi di Jalan Lintas Duri - Dumai Kilometer 2 Desa Pematang obo Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis.

Kronologis kejadian semula 1 unit sepeda motor yang dikendarai oleh UA berboncengan dengan F berjalan dari arah Duri menuju Dumai.

Sesampainya di TKP, disaat yang bersamaan datang dari arah berlawan 1 unit sepeda motor lainnya yang dikendarai oleh AFP dan berboncengan dengan A.

"Dikarenakan jarak yang sudah dekat dan tidak dapat dihindarkan lagi sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas. Saat Pengendara sepeda motor berinisial AFP terjatuh searah dengan kedatangan mobil Dump truck BM 9299 MU datang dari arah Duri menuju Dumai. Akibat dari kejadian tersebut Pengendara sepeda motor AFP meninggal di TKP dengan kondisi tergilas oleh ban dump truk. Untuk rekan boncengan nya mengalami luka-luka dan sudah ditangani oleh pihak medis, "terang Ipda Yopi.

Akibat dari kejadian tersebur Pengendara Sepeda motor Honda Revo BM 4972 DAC yang dikendarai oleh UA, mengalami luka luka. Pengendara Sepeda motor Honda Beat BM 3955 DAC yang dikendarai oleh AFP meninggal dunia di tempat dan rekan nya mengalami luka-luka. 

"Semua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut telah dibawa ke Satlantas 125 Duri untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Untuk korban lainnya masih dalam penanganan pihak medis, "tutupnya.

Musibah kecelakaan lalu lintas yang kerap terjadi di jalan lintas Duri menuju Dumai dengan menelan korban jiwa hingga meninggal dunia, tentunya dapat menjadi pelajaran bagi pengendara lainnya.

Untuk itu diharapkan kewaspadan pengedaraan saat membawa sepeda motor dan selalu tingkatkan konsentrasi saat berkendara dan menggunakan alat keselamatan berkendara serta tidak ugal-ugalan. ***